Kabupaten Bekasi, –Mediarjn.com.– Satu persatu korban arisan investasi bodong, yang diduga dilakukan Mega Amalia atau disebut Vega, terus bertambah. Setelah tiga korban mengadu ke Mapolres Metro Bekasi, kemarin kini 18 korban lagi mengadu kasus yang sama. diduga masih banyak korban lainnya yang tertipu dengan total kerugian mencapai lebih Rp. 5 Millyar
Para korban arisan investasi bodong itu kembali mendatangi Polres Metro Bekasi, pada Senin (14/04/2025) sekitar Pukul 11.00 Wib. Ada 18 orang korban mendatangi kantor Polisi, korban yang kebanyakan perempuan sosialita itu bertujuan untuk melaporkan diduga pelaku penipuan arisan investasi bernama Mega Amalia (Vega)
Salah satu korban, Hani (24) yang sebelumnya mendatangi rumah vega terduga pelaku penipuan berkedok investasi dan arisan bodong, namun tidak mendapatkan hasil, kali ini tekad para korban berjumlah 18 orang untuk membawa kasus ini ke meja hijau.
“Kami datang ke kantor polisi bersama 18 korban lainya, melaporkan penipuan arisan karena terduga pelaku tiba-tiba hilang begitu aja semua nomor, media sosial dia gak aktif,” ujarnya
Sementara itu, Firda Ramadhani Putri (24), korban lainnya, mengaku baru bergabung pada akhir 2024. Ia mengenal arisan tersebut dari teman dan promosi Instagram yang melibatkan beberapa selebgram.
“Kelihatannya profesional, banyak yang ikut dan testimoni positif. Tapi ternyata bodong,” ungkapnya.
Kasus ini telah dilaporkan ke Polres Metro Bekasi. Para korban berharap pihak berwenang segera menangkap pelaku dan mengungkap kasus ini secara tuntas.
“Kami pun melakukan sayembara untuk mencari pelaku, siapa saja yang mendapatkan pelaku nya, kami kasih uang sebesar Rp.30.000.000, dan bawa langsung ke Polres Metro Bekasi,” tegas Farida.
(Boy Hutasoit)